Seperti Apa Sebenarnya Bentuk Pulsa Dan Kuota Internet?

 

Bentuk Kuota Internet
    images source:youtube.com 

Jaman sekarang punya HP tapi gak punya Kuota itu ibarat mangkok tanpa makanan favorit kita, Tapi seperti pertanyaan banyak orang yang penasaran lainnya Gimana Bentuk Pulsa Dan Kuota Internet itu dan bagaimana cara membuatnya dan kenapa harganya bisa beda-beda?


Jawaban mengejutkannya adalah Pulsa dan Kuota Internet itu nggak ada bentuknya dan sebenarnya koneksi Internet Itu Gratis, tapi kenapa kita harus membeli Pulsa atau Kuota untuk mendapatkannya?


Jawabannya adalah Pulsa dan Kuota yang kita bayar itu untuk menggajih karyawan, membangun Tower sampai kabel fiber optic bawah laut yang sangat panjang untuk melintasi samudera.


Jadi Pulsa atau Kuota itu enggak dibuat tapi jadi batasan alias jatah kecepatan besaran data yang dikasih provider buat kita dan itu tergantung dengan harga yang kita bayar.


Bayangin Kuota dan Pulsa ini kaya Tangki air yang kita pakai buat mandi  dan ngerebus mie, Makin mahal kita bayarnya maka makin gede juga tangki airnya dan makin cepet juga dialiri buat kita.


terus ngomong-ngomong soal internet coba tebak lebih banyak internet lot kabel atau yang gak pake kabel, kalo nebak pilihan kedua karena HP dan Laptop kalian pake Hotspot tetangga siap-siap terkejut karena 90% Koneksi internet itu tersambung lewat kabel termasuk Wi-Fi dan paket data Hp yang kalian gunain.


Dan meski udah berjasa buat nganterin Postingan ini kekalian nyatanya masih ada hampir setengah penduduk Bumi yang belum dapat merasakan Koneksi Internet.



Nah jadi sekarang kita tahu Pulsa dan Kuota Internet itu jadi model bisnis dari Operator kita buat bisa lancar nyalurin ke semua orang, tapi coba kalian komentar dibawah kira-kira gimana caranya menggunakan internet Paling seru di masa depan nanti Menurut kalian? dan seperti biasanya Semoga Bermanfaat..


1 komentar untuk "Seperti Apa Sebenarnya Bentuk Pulsa Dan Kuota Internet?"

Posting Komentar